HaloDesa.com, Blora - Mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura (UTM) kelompok 86 melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) di Desa Tanggel, Kecamatan Randublatung, Kabupaten Blora, Jawa Tengah. KKN merupakan program tahunan dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Universitas Trunojoyo Madura (LPPM UTM).
Dibawah bimbingan Bapak Agung Setyawan, S.Pd., M.Pd. selaku Dosen Pembimbing Lapangan, kegiatan KKN mahasiswa UTM ini dilaksanakan sejak 21 Mei 2021 hingga 17 Juli 2021. Delapan mahasiswa UTM yang tergabung dalam kelompok 86 diantaranya, Pita Mei Zilvia (Fakultas Keislaman, Prodi Ekonomi Syariah), Yanik (Fakultas Sosial dan Budaya Prodi Sosiologi), Cika Maya Lestari (Fakultas Sosial dan Budaya Prodi Sosiologi), Siska Delviana (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Prodi Managemen), Haida Novika Lestari (Fakultas Pertanian Prodi Agroeteknologi), Pujianto (Fakultas Pertanian Prodi Agroeteknologi), Ahmad Irwandani (Fakultas Teknik Prodi Teknik Elektro) dan Anggi Sanjaya (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Prodi Akuntansi).
Kegiatan mahasiswa KKN tersebut diselaraskan dengan program desa yang berupaya menggali dan mengangkat potensi kearifan lokal, dengan menciptakan berbagai inovasi. Salah satu kegiatannya adalah pengembangan potensi wisata di Desa Tanggel.
Wisata kebun jeruk Tanggel / Foto: Haida Novika Lestari |
“Di Desa Tanggel ini banyak sekali potensi yang dapat dikembangkan, salah satunya yang paling menonjol adalah kebun jeruk. Desa Tanggel sendiri terkenal sebagai sentra jeruk Kabupaten Blora, hanya saja belum dikembangkan sebagai tempat wisata. Maka dari itu kami akan mencoba untuk mengembangkan wisata kebun jeruk agar lebih di kenal masyarakat luas dan memajukan perekonomian masyarakat”, kata salah seorang mahasiswa KKN, Pujianto saat peyampaian program kerja dalam acara pembukaan, (20/05/2021).
Desa Tanggel menjadi kawasan atau sentra jeruk di Kabupaten Blora, dan diharapkan dapat memberikan suasana baru, serta alternatif wisata bagi wisatawan yang berkunjung ke Blora.
Penulis : Haida Novika Lestari